Memiliki rumah dengan desain dan model yang bagus merupakan impian bagi setiap orang. Maka dari itu, sebelum berencana untuk membangun sebuah rumah, pastikan anda harus memilih desain yang tepat. Umumnya, kebanyakan orang pada saat ini banyak yang menginginkan desain minimalis. Yuk simak deretan tips memilih desain rumah minimalis 2 lantai yang tepat disini!
Deretan Tips Untuk Memilih Desain Rumah Yang Tepat
-
Perhatikan Lahan Rumah Yang Akan Digunakan
Memperhatikan lahan merupakan tips pertama yang harus anda perhatikan saat ingin membangun rumah dengan desain yang tepat dan sesuai. Apabila anda menginginkan rumah dengan desain minimalis, lahan yang anda perlukan tidak perlu luas. Karena pada dasarnya, lahan yang dibutuhkan untuk rumah dengan desain minimalis tidak memerlukan lahan yang luas.
Apabila menemukan lahan yang cukup luas untuk desain rumah minimalis, maka anda dapat memanfaatkan lahan sisanya untuk taman kecil ataupun tempat bermain. Tak hanya itu saja, desain rumah minimalis juga dapat dibangun pada lahan tanah miring. Meskipun begitu, anda juga harus memperhatikan kualitas tanahnya, hal tersebut bertujuan agar pondasinya dapat berdiri kokoh.
-
Pilihlah Desain Yang Tahan Lama
Tips untuk memilih desain rumah minimalis 2 lantai yang tepat selanjutnya adalah mencari desain yang tahan lama. Tips yang satu ini penting untuk diperhatikan supaya desain rumah yang anda miliki bisa bertahan hingga di masa mendatang. Maka dari itu, saat memilih desain rumah sebaiknya anda jangan terlalu terbawa oleh suasana.
Selain memperhatikan desain yang dapat bertahan lama, anda juga harus menyesuaikan desain tersebut dengan ukuran lahan dan biaya anggaran yang anda miliki. Jangan sampai anda membuat rumah dengan desain yang melebihi budget. Apabila hal tersebut terjadi maka akan menyusahkan anda di kemudian hari karena harus menyiapkan dana tambahan.
-
Buatlah Ruang Tamu Yang Menghadap Utara
Membuat rumah dengan ruang tamu yang menghadap utara merupakan tips berikutnya untuk membuat desain rumah yang tepat. Desain ruang tamu yang menghadap utara dinilai lebih ideal. Hal tersebut dapat terjadi karena selama musim dingin, rumah bisa mendapatkan cahaya matahari. Sedangkan, di musim panas, cahaya yang masuk ke rumah cenderung lebih sedikit.
-
Fokus Pada Tata Letak
Tips berikutnya agar desain rumah anda tepat dan nyaman adalah fokus pada tata letaknya. Saat menentukan tata letak, pastikan anda memikirkannya dengan matang supaya model rumah anda dapat sesuai. Pastikan anda memilih tata letak jendela yang dimana dapat membuat cahaya matahari masuk ke dalam ruangan.
Tak hanya itu saja, saat memilih desain rumah minimalis 2 lantai, anda juga harus menentukan furniture yang tepat. Hal tersebut bertujuan supaya perabot rumah yang anda pilih dapat sesuai dengan ukuran ruangan rumah. Dengan begitu, furniture tersebut tidak akan menimbulkan kesan sempit pada rumah anda.
-
Temukan Arsitektur Yang Tepat
Menemukan dan menggunakan jasa arsitektur yang tepat merupakan cara terbaik berikutnya agar bisa mendapatkan model rumah yang baik. Anda dapat menemukan seorang arsitektur rumah yang berpengalaman dan terpercaya pada bidang tersebut. Dengan begitu, anda tidak perlu khawatir lagi mengenai hasil desain rumah yang diberikan.
Pasalnya, arsitektur yang profesional tentunya sudah berpengalaman dan terbiasa dalam hal membuat desain rumah dan membangunnya sesuai dengan kondisi lahan yang ada. Meskipun menggunakan jasa yang satu ini terbilang cukup menguras biaya, tetapi hasil yang akan anda peroleh dapat sesuai dengan keinginan dan tidak akan mengecewakan.
Saat ingin mendesain rumah dengan model minimalis, baik penghuni rumah maupun arsitek juga harus bekerja sama. Hal yang satu ini sangat diperlukan agar ruangan yang dirancang dapat sesuai dan dapat mendukung aktivitas yang hendak dilakukan pada rumah tersebut. Terlebih, keserasian antara ruangan dan desain interior juga perlu diperhatikan untuk mendapatkan unsur estetika.
Beberapa Rekomendasi Model Rumah Minimalis 2 Lantai
-
Dua Lantai Dengan Sudut
Rekomendasi model rumah minimalis yang pertama adalah dua lantai dengan sudut. Apabila memiliki lahan yang kecil, anda dapat membangun rumah dengan desain yang satu ini. Dengan menggunakan desain ini, lahan yang sempit dapat disulap menjadi rumah yang memiliki dua lantai yang dimana memiliki ruangan yang dibutuhkan pada masing masing lantainya.
Keunggulan menggunakan desain yang satu ini yaitu penghuni rumah dapat menikmati pemandangan yang menawan dari lantai atas. Selain itu, akses yang dimiliki oleh rumah jenis ini dapat terasa lebih luas. Sehingga, jika desain yang satu ini diaplikasikan pada rumah dengan model minimalis, maka rumah anda akan terlihat cukup menarik.
-
Rumah Halaman Luas
Berbeda dengan model sebelumnya, rekomendasi desain rumah minimalis yang selanjutnya adalah rumah halaman luas. Desain yang satu ini lebih mengangkat dan mengunggulkan halaman rumah yang luas. Halaman yang luas tersebut dapat dimanfaatkan sebagai latar halaman depan rumah yang cocok digunakan untuk bersantai dan bermain.
Selain itu, anda juga dapat menambahkan jungkat jungkit maupun ayunan pada halaman yang luas tersebut. Hal tersebut untuk menjadikan halaman depan rumah lebih berisi dan tidak terlihat kosong. Sehingga, anda tetap dapat menghabiskan waktu bersenang senang dan berkumpul dengan keluarga meskipun hanya berada di rumah.
-
Modern Minimalis
Rekomendasi desain rumah minimalis 2 lantai yang berikutnya adalah modern minimalis. Pada umumnya, model desain yang satu ini kerap digunakan pada area perumahan. Yang menjadikan desain satu ini sering digunakan pada kompleks perumahan karena memang memiliki nilai estetik yang lebih. Sehingga, lahan sempit perumahan yang sempit dapat dimanfaatkan dengan benar.
-
Dua Lantai Dan Taman
Dua lantai dan taman merupakan model rumah berikutnya yang cocok untuk diterapkan pada lahan yang sempit. Untuk dapat mengaplikasikannya, anda memerlukan strategi yang cermat untuk pembagian ruangannya. Anda dapat merancang ruangan dengan fungsi ganda supaya rumah dapat tertata. Sehingga, pada di lantai pertama rumah, anda bisa menggunakannya sebagai taman.
-
Hunian Gaya Hotel
Rekomendasi model rumah yang satu ini akan lebih cocok diterapkan pada lingkungan yang sepi dan tidak dekat dengan jalanan yang besar. Sebab, model rumah yang satu ini dapat terlihat maksimal apabila terdapat perabot dan kolam renang pada bagian depan rumah. Sehingga, rumah dengan model yang satu ini akan memiliki kesan yang lebih terbuka.
-
Atap Limas
Rumah dengan atap limas merupakan rekomendasi model rumah minimalis yang berikutnya. Model rumah yang satu ini akan cocok diterapkan bagi anda yang sudah mulai bosan dengan model atap yang biasa. Atap dengan model limas ini dapat memberikan kesan rumah anda menjadi lebih unik. Tak hanya itu saja, rumah anda dapat memiliki nilai estetik yang lebih.
Biasanya, model rumah yang satu ini akan dilengkapi dengan tema alam. Sehingga, ornamen yang terdapat didalamnya lebih banyak terbuat dari kayu maupun ilalang. Karakteristik yang lainnya dari rumah ini yakni memiliki taman kecil atau beberapa pot bunga yang mengesankan pada bagian kanan dan kirinya.
Keuntungan Memilih Desain Minimalis
-
Perawatannya Cenderung Mudah
Desain rumah minimalis 2 lantai menang dapat memberikan beberapa keuntungan bagi siapa saja yang memilikinya. Salah satu manfaat yang bisa diperoleh adalah perawatannya yang mudah. Umumnya, rumah dengan model yang satu ini memang tidak membutuhkan perawatan yang ekstra. Hal tersebut dapat terjadi karena memang desain dari rumah minimalis sangat simple.
-
Tidak Memerlukan Lahan Yang Besar
Manfaat berikutnya yang bisa anda dapatkan dari desain rumah minimalis yaitu tidak memerlukan lahan yang besar. Bagi yang masih memiliki keluarga kecil, rumah dengan model minimalis ini akan sangat cocok bagi anda. Meskipun lahannya tidak begitu besar, rumah dengan tipe minimalis ini akan tetap nyaman untuk dijadikan tempat tinggal bagi keluarga kecil.
-
Desainnya Dapat Bertahan Lama
Desain minimalis ini dapat dikatakan menjadi model rumah primadona bagi sebagian orang. Pasalnya, desain yang satu ini dinilai memiliki kesan yang modern dan kekinian. Biasanya, rumah dengan desain ini banyak diminati oleh kaum milenial. Terlepas dari ukuran lahan yang dimiliki oleh desain rumah ini, minimalis tetap menjadi juara pasar properti di Indonesia.
Hal tersebut dapat dilihat dari semakin banyaknya developer perumahan yang terus membangun banyak rumah dengan desain minimalis. Mengingat akan hal tersebut, tentunya terdapat minat dan permintaan masyarakat yang besar terhadap desain yang satu ini. Dengan begitu, anda juga dapat memanfaatkannya sebagai investasi.
Karena memang memiliki desain yang modern, unik dan merajai pasar properti di Indonesia, tidak menutup kemungkinan rumah dengan desain yang satu ini dapat dijadikan sebagai salah satu objek investasi. Melalui desainnya yang mewah tetapi simple, menjadikannya derap diincar oleh kebanyakan orang yang sedang mencari rumah.
-
Tidak Membutuhkan Banyak Furniture
Keuntungan selanjutnya yang bisa anda dapatkan saat memiliki rumah minimalis yakni tidak memerlukan furniture yang terlalu banyak. Sesuai dengan namanya, rumah dengan model satu ini didesain dengan seminimalis mungkin. Dengan begitu, anda hanya memerlukan perabot rumah tangga yang memang benar benar penting untuk ditata pada rumah bertipe minimalis.
Penataan pada jenis rumah yang satu ini juga perlu diperhatikan guna memberikan kesan yang luas. Dengan begitu, memiliki rumah minimalis secara tidak langsung mengarahkan pemikiran penghuninya untuk tidak membeli barang barang yang tidak terlalu penting. Pasalnya, rumah model satu ini jika diberikan furniture yang terlalu banyak akan menimbulkan kesan menjadi kumuh.
-
Hemat
Keuntungan yang akan anda peroleh berikutnya saat memiliki desain rumah minimalis 2 lantai berikutnya adalah bisa berhemat. Karena memang perawatannya cukup mudah, hal tersebut dapat membuat anda menjadi lebih hemat, baik itu lebih hemat terhadap uang dan juga waktu. Terlebih, rumah jenis ini tidak memerlukan bahan bahan yang khusus, sehingga dompet anda dapat tetap aman.
Demikian informasi mengenai rumah dengan desain minimalis 2 lantai, mulai dari tips memilih, deretan rekomendasi rumah model minimalis, hingga keuntungannya. Dengan adanya informasi tersebut, semoga dapat anda jadikan sebagai referensi saat ingin membangun sebuah rumah. Jika menginginkan referensi yang lebih, anda juga dapat mengunjungi Rumarumi.com.