Biasanya agar tampilan tumpeng Mini itu terkesan lebih meriah orang-orang akan memberikan hiasan di sekelilingnya. Untuk hiasannya sendiri bisa menggunakan berbagai macam jenis sayuran yang dapat diperoleh dengan mudah di pasar. Adapun beberapa jenis sayuran yang bisa dimanfaatkan untuk menghias tumpeng mini seperti timun, lobak, sawi hingga tomat. Nantinya semua sayuran itu bisa diubah bentuknya menjadi rupa yang unik.
4 Sayuran yang bisa Dimanfaatkan untuk Hiasan Tumpeng Mini
Menghias tumpeng mini menjadi lebih menarik termasuk kegiatan yang wajib untuk dilakukan. Terlebih jika tujuan dari membuat tumpeng itu untuk diikutsertakan dalam lomba. Untuk menghiasnya sendiri bisa dilakukan dengan berbagai macam sayuran seperti berikut ini.
-
Kulit Tomat
Sayuran pertama yang bisa Anda manfaatkan untuk menghias tumpeng Mini yaitu tomat. Dalam hal ini Anda tidak perlu menggunakan semua bagian pada tomat cukup kulitnya saja. Nantinya kulit tomat itu akan dijadikan sebagai kelopak bunga mawar. Namun sebelum dibuat menjadi kelopak pastikan telah mencuci tomat itu hingga bersih. Kemudian silakan untuk mengupas kulit tomat itu menggunakan pisau dengan arah melingkar hingga membentuk lembaran tipis. Agar hasilnya maksimal sebaiknya gunakan jenis pisau yang tajam dan jangan sampai terputus. Tahap selanjutnya silakan untuk menggulungkan kulit tomat tersebut hingga membentuk kelopak bunga. Jika sudah jadi Anda bisa menyusunnya di sekeliling tumpeng.
-
Wortel
Sama halnya dengan tomat, sayuran wortel ini juga bisa dimanfaatkan untuk membuat hiasan tumpeng menjadi bentuk bunga. Langkah pertama yang perlu Anda lakukan ketika ingin menghias tumpeng Mini menggunakan wortel ini yaitu membersihkan sayuran itu terlebih dahulu. Setelah itu silakan untuk mengiris wortel menjadi bulatan tipis. Jika sudah selesai mengirisnya bisa langsung merendamnya pada air garam dan diamkan selama 4 hingga 10 menit agar wortel menjadi layu. Selanjutnya tiriskan dan keringkan wortel menggunakan tisu. Susunlah irisan wortel tipis tadi dengan arah memanjang dan gulungkan ke arah dalam secara perlahan-lahan agar tidak putus. Pada bagian samping depan dan belakang tusuk menggunakan lidi, lalu tusuk lagi bagian samping dan kanan. Tahap berikutnya silahkan untuk barokah kelopak wortel itu satu persatu hingga menjadi bentuk bunga yang mekar.
-
Mentimun
Sayuran mentimun juga bisa Anda manfaatkan untuk menghias tumpeng mini yang sedang dibuat. Langkah pertama yang perlu Anda lakukan ketika ingin membuat hiasan dari mentimun yaitu perlu mencuci bersih terlebih dahulu sayuran tersebut. Kemudian potonglah mentimun itu menjadi dua bagian. Jika sudah selesai buatlah potongan tipis dari bagian dasar hingga ujung mentimun. Berikutnya belahlah hingga menyerupai kelopak bunga yang sedang mekar.
-
Lobak
Untuk membuat hiasan tumpeng Mini menggunakan lobak ini Anda perlu membersihkan sayuran itu terlebih dahulu dengan air mengalir. Tahap berikutnya kerat-kerat secara melingkar pada bagian atas lobak memakai pisau berukuran kecil. Dalam hal ini usahakan untuk tidak sampai terputus. Jika sudah selesai rendam lah lobak itu selama beberapa menit agar tetap segar. Lakukan hal itu hingga semua lobak berhasil dibentuk. Terakhir keringkan bunga lobak dan warnai bagian tengahnya menggunakan pewarna makanan.
Itulah tadi ulasan singkat tentang sayuran yang bisa dimanfaatkan sebagai hiasan untuk tumpeng Mini. Jika dalam hal ini Anda merasa kesulitan untuk membuat hiasannya secara sendiri bisa langsung membelinya saja tumpeng yang sudah jadi di website https://rumahtumpengjakarta.com/.